Anak Kandung Shin Tae-yong Tidak Terlihat, Asnawi Mangkualam Malah Jadi Starter Lagi di Ansan Greeners

Anak Kandung Shin Tae-yong Tidak Terlihat, Asnawi Mangkualam Malah Jadi Starter Lagi di Ansan Greeners
Anak Kandung Shin Tae-yong Tidak Terlihat, Asnawi Mangkualam Malah Jadi Starter Lagi di Ansan Greeners


Asnawi Mangkualam Jadi Starter Lagi di Ansan Greeners, Anak Kandung Shin Tae-yong Tidak Terlihat

Bolain  - Asnawi Mangkualam kembali mencatatkan namanya dalam daftar pemain starter Ansan Greeners di K-League 2, Sabtu (24/7/2021).

Tepat hari ini, Sabtu (24/7/2021), petualangan Asnawi Mangkualam di K-League 2 kembali berlanjut.

Hari ini, Asnawi Mangkualam dan timnya, Ansan Greeners bertugas menjamu Sangju Sangmu di Stadion Ansan Wa dalam laga pekan ke-22 K-League 2.

Dalam laga ini, Asnawi kembali masuk dalam daftar 11 pemain pertama The Green Wolves.

Sebagai catatan, ini menjadi kali ketiga mantan pemain PSM Makassar itu menjadi starter setelah resmi comeback pada 12 Juli 2021.

Seperti diketahui, Asnawi Mangkualam sempat menghilang dari skuad The Green Wolves lantaran cedera dan pergi membela timnas Indonesia.

Asnawi baru terlihat lagi di lapangan dengan kostum Ansan Greeners pada 12 Juli 2021 saat timnya menghadapi Gyeongnam FC.

Saat itu, Ansan Greeners berhasil menang 3-1.

Penampilan kedua Asnawi setelah kembali ke Korea Selatan terjadi pada 17 Juli 2021.

Bertandang ke markas Busan IPark, Asnawi dkk harus bertekuk lutut setelah kalah telak 0-4.

Kini, pasukan Kim Gil-sik akan menantang Sangju Sangmu yang sementara duduk di peringkat kedua klasemen K-League 2.

Asnawi sendiri kembali bermain di posisi yang berbeda dengan dua laga sebelumnya.


Saat menghadapi Gyeongnam FC, Kim Gil-sik memasang Asnawi di dua posisi berbeda, yaitu gelandang sayap di babak pertama dan gelandang bertahan di paruh kedua.

Pada laga kontra Busan IPark, Kim Gil-sik kembali bereksperimen dengan menaruh Asnawi lebih di depan yaitu di posisi sayap kanan.

Pada laga menjamu Sangju Sangmu, pelatih 42 tahun itu mengembalikan Asnawi Mangkualam di posisi gelandang sayap.

Di sisi lain, tidak ada nama anak kandung Shin Tae-yong, Shin Jae-hyeok, dalam daftar starter


Nama Shin Jae-hyeok juga belum tercantum dalam daftar pemain cadangan.

Seperti diketahui, putra bungsu Shin Tae-yong itu baru saja bergabung dengan Ansan Greeners FC pada Senin (19/7/2021).

Setelah bergabung ke The Green Wolves, Shin Jae-hyeok mengaku kalau dirinya mendapat pesan khusus dari sang ayah.

Pelatih timnas Indonesia tersebut secara khusus meminta anaknya untuk berguru pada Asnawi Mangkualam

"Saya juga sudah makan malam dengan Asnawi. Ayah saya juga sering membicarakan asnawi di rumah," ujar Jae-hyeok.

"Dia bilang bahwa saya harus bermain seaktif Asnawi, meski saya masih muda. Saya mesti melihat dan belajar (dari Asnawi)."

Sumber : Bolasport.com