Berharap Egy Maulana Vikri Bisa Tampil di Piala AFF 2020



Para petinggi Timnas Indonesia masih mencoba mencari cara agar Egy Maulana Vikri bisa bermain di Piala AFF 2020. Kendala Egy terletak pada izin klub, saat ini dia sudah kembali bersama dengan FK Senica.

Timnas Indonesia sempat memanggil Egy untuk pemusatan latihan dan rangkaian uji coba di Turki. Namun, gelandang berkaki kidal itu hanya dapat beraksi ketika melawan Afghanistan pada 16 November 2021.

Bersama rekan setimnya di Timnas Indonesia, Elkan Baggott, Egy terpaksa kembali ke klubnya karena FIFA Matchday pada 8-16 November 2021 telah tuntas.

Sementara itu, Timnas Indonesia tetap bertahan di Turki hingga menjelang Piala AFF dimulai pada 5 Desember 2021 sampai 1 Januari 2022 di Singapura.

Ada kabar Egy baru akan dilepas FK Senica pada 19 Desember 2021 ketika Liga Slovakia libur musim dingin. Dengan demikian, mantan pemain Lechia Gdansk itu bakal melewatkan babak penyisihan grup Piala AFF.

"Soal Egy, kami masih berkomunikasi dengan klubnya agar dia bisa tampil di Piala AFF bersama Timnas Indonesia," kata asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto kepada Bola.com beberapa waktu lalu.

Elkan Baggott Bisa Berkancah di Piala AFF

Nova juga memastikan Elkan Baggott dapat membela Timnas Indonesia di Piala AFF. Bek berusia 19 tahun itu akan berangkat ke Singapura pada 1 Desember 2021.

"Untuk Baggott, rencananya dia bakal bergabung dengan Timnas Indonesia pada 1 Desember 2021 di Singapura," tutur Nova.

Baggott baru saja mencatatkan cap pertamanya bersama Timnas Indonesia. Pemain Ipswich Town U-23 itu dimainkan sebagai starter ketika kalah 0-1 dari Afghanistan.

Jadwal dan Hasil Uji Coba Timnas Indonesia

16 November 2021
Timnas Indonesia 0-1 Afghanistan

25 November 2021
Timnas Indonesia vs Myanmar

28 November 2021
Timnas Indonesia vs Antalyaspor

Sumber : Bola.net