Media Malaysia Hina Timnas Harimau Malaya Usai Timnas Indonesia Hancurkan Timor Leste 4-1

Aksi Ronaldo Kwateh di laga Timnas Indonesia vs Timor Leste. (Foto: Instagram/@PSSI)

MEDIA Malaysia, Semuanyabola, menghina Timnas Harimau Malaya –julukan Timnas Malaysia– usai Timnas Indonesia menang 4-1 atas Timor Leste dalam FIFA Matchday yang digelar di Stadion I Wayan Dipta Gianyar, Kamis 27 Januari 2022 malam WIB. Semuanyabola membuat judul yang provokatif kelar pertandingan Timnas Indonesia.





"Saat Macan Malaya Tidur Nyenyak, Sang Garuda Kekenyangan Ratakan Timor Leste," tulis Semuanyabola dalam judul artikel yang mereka buat.
Timnas Indonesia

Media tersebut seakan iri dengan Timnas Indonesia. Di saat Timnas Indonesia aktif di FIFA Matchday, Federasi Sepakbola Malaysia (FAM) justru disibukkan dengan masalah internal.

Saat ini, FAM tengah melakukan penyelidikan melalui tim investigasi yang mereka bentuk, untuk mencari tahu penyebab Timnas Malaysia hancur lebur di Piala AFF 2020. Tim Investigasi berniat mewawancarai pelatih Malaysia di Piala AFF 2020, Tan Cheng Hoe.

Namun, sejauh in Tan Cheng Hoe belum bersedia untuk diwawancarai. Alhasil, hasil investigasi belum maksimal.

Selain itu, menurut Semuanyabola, FAM kebingungan mengumpulkan pemain untuk FIFA Matchday Januari 2022. Sebab, mayoritas klub sedang mempersiapkan skuad jelang Liga Super Malaysia 2022.

"Timnas Malaysia tak memiliki kegiatan selama FIFA Matchday 24 Januari hingga 1 Februari. Awal bulan ini, FAM mengaku kesulitan mengatur pertandingan persahabatan karena kendala waktu dan tanggal, mengingat klub-klub sedang bersiap menyambut musim baru," lanjut laporan Semuanyabola.

Timnas Malaysia




Akibat absen di FIFA Matchday Januari 2022, Timnas Malaysia mulai didekati Timnas Indonesia di ranking FIFA. Imbas kemenangan 4-1 atas Timor Leste, Timnas Indonesia kini melesat ke urutan 161 ranking FIFA dengan 997 poin, dari yang sebelumnya duduk di tangga 164.

Sementara itu, Malaysia tertahan di posisi 154 dunia dengan 1034 poin. Bahkan, Malaysia berpotensi tergeser jika tim-tim yang posisinya tak jauh dari mereka melakoni pertandingan dan keluar sebagai pemenang.

Timnas Indonesia bakal naik ke urutan 160 jika menang atas Timor Leste dalam laga kedua yang berlangsung pada Minggu, 30 Januari 2022 pukul 19.00 WIB. Andai menempati posisi 160, Timnas Indonesia otomatis menggeser Singapura dan duduk di pot 3 dalam drawing babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 yang digelar Kamis, 24 Februari 2022.

Sumber : OkeBola